Relasi-Relasi (Bab 4)

0
(0)

Sebagian besar Alkitab tidak hanya berbicara tentang relasi kita dengan Allah, tetapi juga relasi kita dengan orang lain. Kitab suci memberi kita banyak contoh tentang orang-orang yang berinvestasi dalam relasi dengan orang lain. Yesus sendiri menunjukkan cara-Nya dalam membuat murid melalui proses yang relasional yang dibangun atas dasar kepercayaan.

Relasi menjadi ciri pelayanan dan metode Yesus yang dimulai dengan masuk ke hidup orang lain dan membangun relasi dengan hati. Ketika kita membangun sebuah relasi dengan hati, kita menunjukkan bahwa kita mengasihi mereka. Pemuridan sejati dimulai sebagai respons terhadap kasih Allah yang mengubah kita untuk tidak berfokus pada diri kita sendiri tetapi mengasihi orang lain. Sukacita yang kita alami menghasilkan buah relasi yang memuliakan-Allah.

Bila relasi adalah hal penting, apakah yang musti kita lakukan? Hal pertama adalah menjadikan kasih sebagai hal yang utama. Kasih agape, kasih yang memberi diri bagi orang lain. Kasih bukan tempat terjadinya pemuridan melainkan bukti pemuridan sejati. Hal ini harus menjadi prioritas utama kita sebagai murid dan pembuat murid. Hal kedua adalah menjadikan relasi sebagai relasi pribadi-ke-pribadi. Pemuridan adalah relasi pribadi-ke-pribadi. Gereja harus menciptakan lingkungan yang relasional atau orang akan mencari cara lain untuk bertumbuh dalam relasi di luar gereja. Hal ketiga adalah masuk lebih dalam, yaitu melibatkan diri ke dalam hidup orang lain, menjalin kedekatan dan menghadapi bersama permasalahan yang sedang dihadapi. Relasi ini yang akan membawa perubahan hidup dalam diri seseorang. Hal terakhir adalah menjadikan membuat murid menjadi hal relasional yaitu menjalin kebersamaan-kebersamaan tidak hanya dengan orang yang sudah percaya namun juga dengan orang yang belum percaya.

Relasi yang sehat adalah relasi yang mengasihi orang-orang yang kita muridkan dan mereka adalah teman seperjalanan. Membangun sebuah relasi yang relasional dibutuhkan cukup waktu untuk melibatkan mereka dan mengasihi mereka seperti Yesus mengasihi. Bersabarlah.


Judul Buku  : Buku Panduan Pembuat Murid
Penulis     : Bobby Harrington & Josh Patrick
Penerbit    : Katalis – Yys. Gloria, Yogyakarta (2017)
Bab 4       : Relasi-Relasi (20 hal)

Seberapa artikel ini berguna?

Klik pada "bintang" untuk memberi nilai!

Nilai Rata² 0 / 5. Jumlah vote: 0

Belum ada vote! Jadilah yang pertama menilai.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Isikan dengan ANGKA *Time limit exceeded. Please complete the captcha once again.

eBook Rekomendasi

Situs Rekomendasi





Komentar