Kurikulum TUMBUH

peserta_tumbuhSasaran: Menjadi dewasa dalam Kristus dan mengembangkan kebiasaan yang menjaga keberlangsungan pertumbuhan.

Prinsip: Setiap orang percaya memerlukan kebenaran-kebenaran Alkitab untuk mengarahkan dan menjaga mereka dalam bertumbuh seumur hidup.

Materi: Perubahan pola pikir dan gaya hidup mengenai …

PERTUMBUHAN
1. Arah Pertumbuhan
2. Sarana Pertumbuhan
3. Hambatan Pertumbuhan
PENATALAYAN
4. Penatalayan yang Setia dan Bertanggungjawab
5. Penatalayanan Atas Waktu
6. Penatalayanan Atas Harta
DINAMIKA ROHANI
7. Bertumbuh Melalui Pengambilan Keputusan
8. Bertumbuh Melalui Pencobaan
9. Bertumbuh Melalui Penderitaan
PELIPATGANDAAN ROHANI
10. Menularkan “BERTUMBUH DALAM KRISTUS”

Komitmen: (di akhir program) Saya bersungguh-sungguh bersedia …

  1. Secara rutin memeriksa dan menjaga pertumbuhan pribadi secara utuh (hubungan pribadi dengan Tuhan, pemahaman pengajaran, kedewasaan karakter, dan pekerjaan pelayanan)
  2. Memperdalam, memegang teguh, dan menularkan pemahaman atas kebenaran-kebenaran dasar mengenai: Pertumbuhan, Penatalayanan, dan Dinamika Rohani
  3. Melakukan, menghayati, dan menularkan disiplin-disiplin rohani dasar, yang meliputi: Sarana-sarana pertumbuhan, Penatalayanan atas Waktu dan Harta.

Sasaran: Menjadi dewasa dalam Kristus dan mengembangkan kebiasaan yang menjaga keberlangsungan pertumbuhan.

SASARAN KUALITAS:

Sasaran PENGAJARAN Kriteria PENAMPAKAN
Memahami perintah Tuhan untuk bertumbuh dalam segala hal ke arah Kristus seumur hidupnya. Adanya komitmen untuk terus-menerus bertumbuh dewasa dalam (a) hubungan pribadi dengan Tuhan, (b) pemahaman pengajaran, (c) kedewasaan karakter, dan (d) pekerjaan pelayanan, sebagai responsnya terhadap firman Tuhan.
Memahami dan memandang hidupnya sebagai penatalayan atas milik Tuhan. Adanya pengakuan akan kepemilikan Tuhan atas waktu, harta, dan seluruh hidupnya dan memandang dirinya sebagai penatalayan, bukan pemilik.
Memahami bagaimana bertumbuh melalui dinamika pertumbuhan di dalam pengambilan keputusan, pencobaan dan penderitaan. Menunjukkan kerinduan untuk mengalami Tuhan dan menerapkan firman-Nya di dalam mengambil keputusan, mengatasi pencobaan, dan menghadapi penderitaan dengan menunjukkannya melalui hasil penerapan pribadinya.
Sasaran KEROHANIAN Kriteria PENAMPAKAN
Mengalami perkembangan dalam hubungan pribadinya dengan Tuhan. Terus-menerus memperbarui komitmen dan menjaga kesetiaan dalam disiplin rohani untuk bergaul dengan Tuhan melalui firman, doa, dan waktu teduh.
Menggunakan sarana-sarana pertumbuhan. Menunjukkan kesungguhan dan mengambil tindakan nyata untuk mencari dan mengusahakan sarana-sarana pertumbuhan secara lengkap.
Mengatasi hambatan-hambatan pertumbuhan. Menunjukkan kesungguhan dan mengambil tindakan nyata untuk mengatasi hambatan-hambatan pertumbuhan secara tuntas.
Sasaran KARAKTER Kriteria PENAMPAKAN
Memiliki kerinduan dan kesungguhan untuk menjadi penatalayan yang setia dan bertanggung jawab atas waktu. Menunjukkan perubahan pandangan, sikap dan tindakan nyata dalam penggunaan waktu, khususnya melalui penerapan Jurnal Penatalayanan Waktu.
Memiliki kerinduan dan kesungguhan untuk menjadi penatalayan yang setia dan bertanggung jawab atas harta. Menunjukkan perubahan pandangan, sikap dan tindakan nyata dalam penggunaan harta, khususnya melalui penerapan Jurnal Persembahan.
Sasaran PELAYANAN Kriteria PENAMPAKAN
Mempelajari lebih dalam, melakukan lebih teratur, dan menularkan “Bertumbuh dalam Kristus”. Melakukan tinjauan pelajaran dengan baik dan menunjukkan keinginan atau perencanaan untuk mempelajari, melakukan, dan menularkan “Bertumbuh dalam Kristus”.

eBook Rekomendasi

Situs Rekomendasi





Komentar