Delapan Fungsi Seorang Mentor sebagai Konselor:
- Sebagai Pendorong Semangat: Konselor memberikan harapan dan menyampaikan antisipasi akan perkembangan lebih jauh. Sering kali mereka dapat menunjukkan bagaimana Allah tampaknya sedang bekerja dalam suatu situasi dan beberapa hal positif yang bisa terjadi menyangkut karakter dan perspektid sebagai hasil pengolahan Allah.
- Sebagai Papan Pemantul Suara: Konselor perlu mendengarkan seseorang baik-baik. Mereka mendengarkan secara terfokus dan mereka menanggapi orang yang dibimbing dengan umpan balik yang memancing reaksi. Mereka dapat memberikan pandangan-pandangan yang obyektif.
- Sebagai Pengevaluasi Utama: Konselor dapat segera menunjukkan pikiran-pikiran dan sudut pandang yang berbeda, dan menguji kebenaran dari pikiran-pikiran itu.
- Sebagai Pemberi Perspektif: Mereka memberikan perspektif saat orang yang dibimbing sangat membutuhkan. Mereka menghubungkan kejadian sekarang dengan gambaran besar itu dan karenanya bisa melihat kemungkinan yang baik meskipun dalam situasi-situasi yang tidak baik.
- Sebagai Pemberi Nasihat Khusus: Mereka dapat memberikan nasihat untuk suatu situasi yang khusus. Sering mereka dapat menyediakan alternatif yang memberikan kebebasan memilih dan hasil-hasil yang bisa dicapai serta menyerahkan pembuatan keputusan terakhir kepada orang yang dibimbing.
- Sebagai Penghubung: Mereka menghubungkan orang yang dibimbing dengan sarana-sarana yang diperlukan. Sering kali konselor mengetahui sarana kepustakaan, orang-orang, keuangan, ide, atau apa saja yang mungkin dibutuhkan oleh orang yang dibimbing untuk memecahkan masalah dalam pikirannya atau mengembangkan suatu ide.
- Sebagai Pemberi Petunjuk Utama: Banyak orang yang dibimbing sedang menghadapi titik balik dalam kehidupan mereka dan membutuhkan petunjuk untuk mengambil keputusan yang besar. Konselor mampu melihat tahap-tahap kehidupan dalam kerangka yang lebih luas dan memberikan nasihat yang bijaksana dan perspektif tentang hidup.
- Sebagai Penyembuh Batin: Mentor sebagai konselor yang memilii karunia khusus dan sudah terlatih dapat mengatasi masalah-masalah mendasar yang bisa menghambat pertumbuhan dalam hidup.
Disadur dari
Buku: “Mentor: Anda Perlu Mentor dan Bersedia Menjadi Mentor”, halaman 86-87
Penulis: Paul D. Stanley – J. Robert Clinton
Penerbit: Yayasan Penerbit Gandum Mas